Senin, 19 Maret 2012

Usaha Kacang Kedele


PROSPEK USAHA

Prospek usaha pengolahan kedelai menjadi susu kedelai sekarang ini cukup menjanjikan, kandungan gizi yang terkandung didalamnya memiliki kandungan gizi yang dibutuhkan manusia. Kadar protein kedelai mencapai 35,6 % (berat kering), dan pada varitas unggul kadar proteinnya dapat mencapai 40 % – 43 %.  Kobutuhan protein yang



bersumber dari protein hewani sebesar 55 gram per hari dapat dipenuhi dengan 157,14 gram. Susu kedelai merupakan minuman yang bergizi tinggi, minuman yang merupakan hasil ekstraksi dari kedelai ini terutama sekali karena kandungan proteinnya, disamping mengandung lemak, karbohidrat, kalsium, phosphor, zat besi, provitamin A, Vitamin B kompleks (kecuali B12), dan air. Susunan asam amino hampir sama dengan susu sapi.


Tingginya harga susu sapi merupakan peluang/prospek usaha dengan menjadikan susu kedelai menjadi barang substitusi (pengganti) susu sapi, karena harga Susu kedelai lebih murah daripada susu produk hewani sementara kandungan gizinya hamper sama. Faktor lain yang menjadikan usaha susu kedelai prospektif adalah mudah dalam pembuatanya. Dengan teknologi dan peralatan yang sederhana, serta tidak diperlukannya keterampilan khusus, siapapun dapat melakukan pengolahan kedelai menjadi susu kedelai..

Gambar : http://tnaluminium.com
TIPS KEBERHASILAN USAHA

  1. Keberhasilan usaha ini terletak pada bahan-baku yaitu kedelai dan teknik ekstraksi (pengolahan kedelai menjadi susu). Beberapa penelitian menunjukan bahwa
  2. Ramuan harus tepat
  3. Gunakan kain untuk menyaring susu kedelai, agar serat kedelai tidak lolos
  4. penggunaan air sumur dapat menghasilkan susu kedelai dengan rasa yang lebih enak.




Tidak menentunya harga bahan baku membutuhkan kemampuan pengusaha dalam mengelola pengadaan dan persediaan bahan baku (kedelai). Namun demikian beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam rangka menghadapi situasi dimana harga bahan baku yang tinggi  adalah:
Jangan mengurangi kualitas
Konsumsi susu kedelai kebanyakan didasar kan pada manfaat susu kedelai itu, oleh karena itu jika kualitas dikurangi, misalnya mencampur bahan lain selain kedelai sebagai bahan baku, maka konsumen yang akan lari
Jangan menaikkan harga susu kedelai seenaknya
Beberapa konsumen susu kedelai biasanya adalah orang yang mengutamakan kesehatan, dan biasanya dari kalangan menengah ke atas, kenaikkan harga yang wajar, tanpa mengurangi kualitas bisa menjadi jalan keluar menghadapi konsumen semacam ini.

Jangan mengurangi volume pada kemasan
Jika harga menjadi pertimbangan utama maka solusi yang dapat ditempuh adalah dengan mengurangi volume susu kedelai di setiap kemasan. Atau mengganti kemasan dengan yang lebih rendah.

Memberitahukan permasalahan Anda ke konsumen
Komunikasikan permasalahan kenaikan bahan baku tersebut dengan konsumen



FAKTOR KRITIS PADA KEBERHASILAN USAHA
Beberapa masalah yang terjadi dalam usaha susu kedelai ini diantaranya, adalah:
Aspek produksi
    1. Harga bahan baku (kedelai) yang relatif tidak menentu (stabil) bahkan beberapa waktu yang lalu sempat menglami kelangkaan.
    2. Terdapat endapan pada susu kedelai.
    3. Susu masih terasa langu.
    4. Sering terdapat tahu di lapisan atas susu
Aspek Pasar
    • Ketidaktahuan masyarakat terhadap kandungan gizi yang diliki susu kedelai
    • Cara pemasaran yang masih menggunakan cara door to door.
    • Wilayah pemasaran hanya mencakup perkotaan
TEKNIS MELAKUKAN USAHA

Siapkan Bahan:
  1. 1/2 gelas kedelai
  2. dua lembar daun pandan
  3. sebungkus vanili
  4. 3 sendok makan gula pasir
  5. sedikit garam (kira-kira seujung sendok teh)
  6. sedikit maizena (kira-kira seujung sendok teh)
  7. 4 gelas air (satu gelas untuk merendam kedelai dan sisanya untuk merebus kedelai).

Cara membuat:
  • Rendam kedelai dengan segelas air selama semalam.
  • Tiriskan kedelai dan kupas kulit arinya.
  • Campur dengan semua bahan.
  • Masak sehingga air mendidih.
  • Dinginkan adonan tersebut
  • Blender semua bahan tersebut kecuali daun pandan.
  • Saring adonan dengan kain.
  • Susu kedelai siap disajikan. Tambahkan es agar lebih nikmat.
ASPEK LEGALITAS
  1. Surat izin Domisili
  2. SIUP (Surat Izin Usaha Pengusaha)
  3. TDP (Tanda Dartar Perusahaan)
  4. NPWP (Nomor Pokok Wajik Pengusaha)
  5. Sertifikat tanah, Hak milik
  6. IMB (Izin Mendirikan Bangunan)
  7. Surat Kawin
  8. Kartu keluarga
  9. Kartu tanda penduduk (KTP)
ANALISA USAHA
ASUMSI USAHA                                                                                                                       
Usaha dilakukan di rumah dengan peralatan yang ada
Harga susu kedelai Rp. 1000,- / 250 ml atau Rp. 4000,- / liter.
Perhitungan Biaya produksi dan Laba Penjualan

URAIAN
BIAYA
o                                0.75 ons kedelai (Rp 7500/kg)
Rp.    565
o                                1 bungkus vanili (Rp 150/bks)
Rp.    150
o                                1/100 bungkus garam (Rp 500/bks)
Rp.        5
o                                800 ml air sumur (Rp 1500/30lt)
Rp.      40
o                                2 lembar daun pandan (Rp 500/20 lbr)
Rp.      50
o                                75 gram makan gula pasir (Rp 6000)
Rp.    450
o                                2 gram maizena (Rp. 3000/200gr)
Rp.      30
o                                Biaya listrik 400 watt (Rp. 540 x 400 watt x 15 / 60 mnt)
Rp.      54
Biaya Operasional per liter
Rp. 1.344
Keuntungan 1 liter susu kedelai adalah :
Harga Jual-Harga Produksi = Rp. 4.000 – 1.344 = Rp. 2656
Jika 1 hari produksi 1 kg kedelai, akan menghasilkan 15 liter. maka keuntungan yang diperoleh : 15 x Rp. 2.456= Rp. 36.840/ hari Atau Rp. 1.105.200,- /bulan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Page Navigation byhttp://creativityforindonesia.blogspot.com

Artikel Via Email

Dapatkan Update Artikel B-digg Via Email
Jika anda suka dengan artikel yang ada di blog ini, silahkan untuk berlangganan artikel blog ini via email gratis. Isikan alamat email anda di bawah ini!!